Tarif Integrasi LRT-MRT-TransJakarta Telah Disetujui Rp 10 ribu, Anies Segera Terbitkan Kepgub

“Tentu masukkan dari DPRD akan kita perhatikan, akan kita pertimbangkan. Prinsipnya kan memang itu menyiapkan fasilitas publik sebaik mungkin dan juga semurah mungkin,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Komisi B DPRD DKI Jakarta menyetujui usulan tarif integrasi tiga moda transportasi, yaitu integrasi MRT, LRT, dan TransJakarta. Usulan tarif maksimum yang disepakati sebesar Rp 10 ribu.

“Komisi B dapat menyetujui pelaksanaan tarif integrasi karena mendukung keterpaduan moda transportasi antara BRT (TransJakarta), LRT, dan MRT Jakarta,” kata Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Ismail di DPRD DKI Jakarta, Jl Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Ismail mengatakan akan ada uji coba selama 6 bulan ke depan. Uji coba tarif integrasi bisa diterapkan usai diterbitkannya aturan yang menjadi acuan pelaksanaan.

“Tarif integrasi yang disetujui sebesar Rp 10 ribu dengan masa percobaan 6 bulan sejak ditetapkan dan akan dievaluasi setiap 6 bulan selama 1 tahun untuk mengetahui dampak implementasi paket dari integrasi terhadap nilai masyarakat menggunakan model transportasi massal,” ujarnya.

Komentar