JurnalPatroliNews – Bitung – Rombongan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) tiba di Politeknik Kelautan dan Perikanan (Poltek KP) Kota Bitung, Selasa (05/10/2021).
Poltek KP Kota Bitung adalah titik pertama yang dikunjungi Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono dari sejumlah lokasi yang rencananya akan didatangi.
Kedatangan rombongan Wahyu disambut Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri bersama Direktur Politeknik KP Kota Bitung, Ir Adi Suseno MSi serta Wakil Gubernur Sulut, Steven Kandouw juga sejumlah pejabat Pemprov Sulut dan Pemkot Bitung.
Selain mengunjungi Poltek KP Kota Bitung, Menteri Wahyu bakal mengunjungi PSDKP, Pelabuhan Perikanan Samudera dan BPPP Aertembaga.
Hadir juga dalam kunjungan itu, Forkopimda, Staf Khusus Wali Kota dan Wakil Wali Kota serta sejumlah perwakilan pelaku industri perikanan dan nelayan.
(abinenobm)
Komentar