JurnalPatroliNews – Jakarta – Retreat atau pembekalan Kabinet Merah Putih yang diadakan di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, diyakini menggambarkan gaya kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto, yang berfokus pada kesederhanaan.
Menurut Subiran Paridamos, Direktur Eksekutif Sentral Politika, Prabowo menunjukkan kesederhanaannya dalam berbagai aspek selama acara ini.
“Terlihat dari beberapa aktivitas para jajaran kabinet yang di luar kelaziman, seperti tidak diperbolehkan membawa ajudan, naik pesawat Hercules, dan dibangunkan sebelum subuh pake suara terompet,” ujar Subiran, pada Sabtu, 26 Oktober 2024.
Dosen magister komunikasi politik Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) ini berpendapat bahwa kegiatan retreat yang dirancang Prabowo mengandung pesan yang selaras dengan nilai-nilai yang ia junjung.
Menurutnya, pendekatan ini mengisyaratkan pentingnya integritas para anggota kabinet dan komitmen untuk memastikan tujuan pembangunan pemerintah tercapai tanpa adanya hambatan.
“Presiden Prabowo ingin menyampaikan pesan kepada jajaran Kabinet Merah Putih untuk menjalani hidup yang sederhana, memahami kesulitan rakyat, dan menghindari menjadikan posisi mereka sebagai sarana untuk hidup mewah,” jelasnya.
Lebih jauh, Subiran menambahkan bahwa Prabowo juga ingin membentuk perilaku yang antikorupsi, antikolusi, dan antinepotisme di kalangan kabinet, serta menanamkan kedisiplinan dan loyalitas yang kuat terhadap bangsa dan negara.
Komentar