Kepala Bakamla Luncurkan Buku “Guarding The Sea For Our Future”

Bab V, bertajuk Membangun Keamanan Laut Kini dan Mendatang, bab ini menguraikan tentang pentingnya membangun paradigma sebagai landasan pikir dan sikap membentuk tata kelola keamanan laut yang ideal. Ada 8 ide utama dalam 3 dimensi yaitu pengelolaan yurisdiksi, pengelolaan perairan dan pengelolaan kamla regional. Kedelapan ide utama itu adalah pertama, konsepsi single agency. Kedua, strategi kamla di perbatasan laut. Ketiga, Indonesia Maritime Information Center. Keempat, Alur Pelayaran Tol Laut. Kelima, Seabed Sonar Surveillance. Keenam, Electronic Maritime Law Enforcement. Ketujuh, provisional arrangement di perbatasan laut, dan kedelapan adalah membentuk ASEAN Coast Guard Forum.

Diakhir sambutannya, Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia mengatakan Ibarat peribahasa, gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, kepemimpinan di Bakamla akan senantiasa silih berganti, dan setiap pemimpin pun akan meninggalkan warisannya. Warisan bukan tentang apa yang dilakukan penulis untuk dirinya tetapi tentang apa yang penulis lakukan untuk generasi di masa datang termasuk konsepsi dan pemikiran yang dapat diimplementasikan di masa mendatang.

Komentar