TNI AL Gagalkan Perompakan Di Pelabuhan Porsite Freeport Papua

Komandan Lanal Timika mengatakan, “Walaupun barang-barang yang dijarah relatif tidak bernilai tinggi, tetapi jika kejadian itu dibiarkan, perbuatan tersebut akan meresahkan dan mengganggu pengguna laut/kapal lainnya”, jadi kita harus memastikan dan menjamin kepastian keamanan di Perairan Amamapare Kab Mimika harus terjaga dengan baik, apalagi di wilayah tersebut terdapat banyak pengguna laut/kapal yang beroperasi dan melintas.

Sementara itu Kasatpol Air Polres Mimika AKP Yakobus Sera Ayatanoi mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti atas diserahkannya para pelaku untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut. “Atas nama Kapolres, kami sampaikan terima kasih atas kerjasama dan sinergitas dari TNI-Polri serta masyarakat, dan selanjutnya kami siap menjemput, mengawal dan menyerahkan kepada penyidik, untuk selanjutnya dilakukan proses hukum,” ungkapnya.

Kemudian dari pihak SRM PT Freeport Indonesia, Ohee Adolop mengatakan, atas nama PT Freeport Indonesia, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada TNI AL, Polri dan masyarakat atas kerjasamanya, sehingga para pelaku yang melakukan tindakan kejahatan di area PT Freeport Indonesia bisa diamankan.

Turut hadir dalam konferensi pers tersebut diantaranya Pasops Lanal Timika Kapten Laut (P) Totok, Kasat Polairud AKP Sera mewakili Kapolres Mimika, Kepala Kampung Karaka (Bpk Fakundus), Security Risk Management (SRM) PT Freeport Indonesia Bapak Ohee Adolop dan Bapak Wilsol Mayai (Investigasi SRM)

Pada kesempatan terpisah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyampaikan bahwa setiap Prajurit Jalasena Samudera harus selalu sigap dalam menjaga kedaulatan dan keamanan laut nusantara seperti halnya penggagalan Perompakan di Perairan Mimika Papua.

Komentar