Samsung Galaxy S24 Siap Rilis Awal 2024 Dengan Fitur Penerjemah Panggilan Terbaru!

JurnalPatroliNews – Jakarta – Samsung Electronics, perusahaan teknologi asal Korea Selatan, memperkenalkan fitur inovatif bernama AI Live Translate Call untuk ponsel andalan terbaru mereka, Samsung Galaxy S24. Dilaporkan oleh Nikkei pada Rabu (27/12/23), fitur canggih ini dijadwalkan akan diumumkan pada acara peluncuran yang akan berlangsung pada Januari 2023.

AI Live Translate Call adalah sebuah penerjemah panggilan suara yang revolusioner. Ponsel pintar ini akan mendukung sejumlah bahasa pada awal peluncurannya, termasuk Inggris dan Spanyol, sementara bahasa Korea, Jepang, dan bahasa lainnya akan segera menyusul.

Teknologi penerjemah otomatis ini mengandalkan model kecerdasan buatan generatif Gauss besutan Samsung dan menggunakan prosesor khusus buatan mereka sendiri. Dengan sistem ini, percakapan lintas bahasa dapat berlangsung dengan lancar dan nyaris tanpa penundaan, menghadirkan pengalaman komunikasi yang mulus.

Keunggulan fitur ini tidak hanya terbatas pada komunikasi antarbahasa, tetapi juga pada kenyamanan. AI Live Translate Call dapat beroperasi dengan baik bahkan ketika Anda berbicara dengan seseorang yang menggunakan perangkat dari merek lain. Selain itu, terjemahan dari percakapan dapat ditampilkan sebagai teks langsung di layar, memberikan pemahaman yang lebih baik bagi pengguna.

Dengan adanya AI Live Translate Call, Samsung Galaxy S24 membawa pengalaman komunikasi global ke tingkat yang lebih tinggi, memperkaya interaksi antarbahasa dalam dunia teknologi seluler.

Komentar