Dewan PSI: Peringati Pemkot Tangsel Terkait Kondisi PJU

JurnalPatroliNews – Jakarta –Anggota Komisi II DPRD Tangerang Selatan, Ferdiansyah menyampaikan perhatiannya pada kondisi penerangan jalan umum di Kota Tangerang Selatan.

“Penerangan jalan umum merupakan salah satu objek vital. Bagaimana masyarakat dapat bermobilisasi dengan tenang kalau kondisi lampu jalan tidak memadai?” ungkap Legislator PSI Tangsel.

Ferdi sapaan akrabnya, juga menanggapi pernyataan Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan, yang menyatakan bahwa sebanyak 600 PJU yang telah ada dalam kondisi rusak dan akan segera diperbaiki, serta ingin menjalankan program Tangsel Terang, dengan menambah 1700 titik PJU.

“Saya harap pemkot beraksi dengan cepat tanggap ketika ada PJU yang mati. Saya pikir program Tangsel Terang cukup baik dan harus segera direalisasikan, dan semoga program ini diikuti dengan program pemeliharaan PJU yang terintegrasi dengan program Tangsel Terang.” katanya, Jumat (13/5/2022).

Menurut Ferdi selalu Wakil Ketua Fraksi PSI, kondisi ruas jalan yang gelap dapat menyebabkan maraknya aksi kriminal. “Banyaknya titik-titik ruas jalan yang belum mendapatkan PJU bisa memicu kekhawatiran masyarakat, kriminalitas bisa saja terjadi. Gelapnya ruas jalan juga dapat menjadi potensi terjadinya kecelakaan karena minimnya penerangan.” ujarnya.

Dewan PSI dari Dapil Kecamatan Pamulang ini menambahkan, “Banyak masyarakat yang mengeluhkan kondisi lampu jalan yang mati, aspirasi-aspirasi ini semestinya segera ditanggapi oleh Pemkot.”

Diketahui bahwa Pemerintah Kota Tangerang Selatan memiliki kanal bagi masyarakat yang ingin melaporkan fasilitas umum yaitu SIARAN. Menurutnya, sosialisasi perlu digencarkan agar masyarakat mengenal kanal ini.

“Masyarakat juga terkadang bingung harus melapor ke siapa jika menemui lampu jalan yang mati, padahal masyarakat sudah sadar dan mau berpartisipasi, jadi, menurut saya perlu agar kanal laporan terus disosialisasikan.” ungkapnya

Ferdiansyah yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Kehormatan DPRD Tangsel ini kembali menegaskan PR yang harus dikerjakan oleh Pemkot.

“Persoalan-persoalan ini mulai dari penyediaan hingga pemeliharaan PJU serta penyediaan ruang komunikasi yang terjangkau bagi masyarakat untuk melaporkan keluhan mengenai PJU ini menjadi PR yang harus segera diselesaikan.”

Terakhir, Ferdiansyah berharap permasalahan-permasalahan hingga penyediaan PJU di Tangsel dapat segera diselesaikan.

“Saya berharap agar masyarakat dengan segera menikmati terangnya jalanan agar dapat merasakan kenyamanan dalam bermobilisasi dan beraktivitas di Tangsel.” tutupnya.

Komentar