Kendaraan Mirip Bus Transjakarta Terbakar di Kuningan

JurnalPatroliNews, Jakarta – Satu kendaraan yang mirip dengan bus Transjakarta terbakar di dalam Pool di kawasan Gatot Subroto-Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (21/5/2021). Belum diketahui penyebab terbakarnya bus kebanggan Pemprov DKI Jakarta tersebut.

Kejadian itu kemudian terekam smartphone warganet hingga akhirnya tersebar dan viral setelah akun Instagram @jktinfo mempostingnya kembali. Sebanyak 10 ribu pengguna instagram tercatat telah menonton video ini.

“Jumat (21/5) bus terbakar di Gatot Subroto-Kuningan pada siang hari ini. Belum diketahui penyebab dari kebakaran bus tersebut,” katanya dalam caption yang tersebar.

Dalam video itu memperlihatkan bagaimana api besar membakar satu bus mirip bus Transjakarta berwarna biru itu.

Kobaran api bahkan sangat tinggi hingga mencapai 3 meter lebih. Beberapa pemotor kemudian berhenti dan menyaksikan langsung kejadian ini dan merekamnya. Hingga berita ditulis, belum diketahui apa yang menyebabkan bus ini terbakar. Namun dalam peristiwa itu tak terlihat adanya petugas yang berjaga di lokasi.

Ancaman kebakaran bisa terjadi, mengingat bus yang terparkir sangat berdempetan dan bisa merambat ke bus lainnya. Terpisah, Staf Humas PT Transjakarta, Echi menegaskan bila bus itu bukan milik Transjakarta. Meski demikian Echi belum merinci bus itu milik siapa dan penyebabnya.

“Itu bukan bus kami Mas. Sedang kami siapkan siaran persnya yah. Mohon ditunggu,” tutupnya.

(sdn)

Komentar