KNPB Otak dari Rentet Pembunuhan di Maybrat, Papua Barat

Jurnalpatrolinews – Maybrat : Seorang warga sipil di Distrik Aifat Timur, Maybrat, Papua Barat diketahui tewas dibunuh oleh anggota kelompok separatis Komite Nasional Papua Barat (KNPB). Bahkan atas insiden tersebut kelompok KNPB masih berani menyebarkan foto korban untuk menebar teror kepada warga lain.

Hal ini diungkapkan oleh Pelaksana Tugas Kapolres (Persiapan) Maybrat Kompol Bernandus Okoka, pihaknya mengatakan tengah menangani kasus yang juga menyeret upaya pelanggaran HAM terhadap warga sipil tersebut.

“Setelah mereka melakukan pembunuhan terhadap warga sipil, para pelaku ini sempat berfoto dan menyebar luaskannya. Ini dimaksudkan sebagai bentuk teror kepada warga lainnya,” ungkap Kapolres dalam kesempatannya. (21/12)

Diketahui bahwa peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (11/12) sekitar pukul 07.30 WIT. Menurut penuturan saksi yang dijelaskan oleh Kapolres, KNPB sengaja melakukan upaya kekerasan terhadap warga sipil di Maybrat, hal ini merupakan buntut dari beberapa rangkaian peristiwa sebelumnya dimana KNPB selalu menjadi aktor didalamnya.

“Peristiwa kemarin, selain dua korban yang salah satu diantaranya tewas, KNPB juga merusak tiga kendaraan sepeda motor. Pertama milik korban, dan yang dua milik jasa ojek dan wara lainnya yang kebetulan berada di lokasi,”

Banyak pihak menyesalkan tindakan brutal yang dilakukan oleh KNPB setidaknya dalam kurun waktu satu tahun terakhir, hal karena setiap aksi yang dimotori oleh KNPB selalu berdampak pada kekerasan dan ancaman terhadap keamanan.

“Pasca kejadian aktivitas masyarakat di Maybrat sempat terganggu, aktivitas sempat terhenti, dan ini wajar karena memang mereka (warga) takut karena ancaman keamanan,”

Pada akhir kesempatannya Bernadus Okoka mengatakan bahwa Kepolisian sedang mendalami kasus dan akan melakukan pengejaran kepada para pelaku. Dikatakan bahwa identitas pada pelaku sudah diketahui dan saat ini sedang dalam pengejaran.  (Ind Paper)

Komentar