Bakal Mendunia, PT KIM-K4 Foundation Bikin Mesin ATM Sembako Murah Karya Anak Bangsa

Selain itu, tambahnya, K4 Foundation juga tengah menggarap Kota Inovasi Mandiri (KIM) yang dimulai dari perumahan dengan fasilitas Digital, Wifi, sistem keamanan, semua dikerjakan langsung oleh tangan anak bangsa.

K4 Foundation juga tengah membuat AC murah dan tahan lama yang irit daya, serta sedang membuat mesin Hidran penghasil listrik.

“Di Kendari, kami sedang mengerjakan Kota Inovasi Mandiri, yang dimulai dengan pembangunan perumahan berbasis Digital, juga lagi bikin AC murah, tahan lama, dan irit listrik. Kami juga ‘on progres’ menciptakan mesin Hidran yang bisa menghasilkan listrik, dan semua itu diciptakan oleh anak-anak (anggota) K4 Foundation,” bebernya.

Sedangkan H. Abdurahman, penasehat Yayasan Al Istiqomah Giriloka BSD, mengaku terkejut. Pasalnya, dirinya tidak mengetahui, jika ditempatnya ada perusahaan yang memiliki sangat banyak manfaat bagi masyarakat sekitar.

Harapannya, PT KIM dan K4 Foundation, akan terus melakukan Inovasi-inovasi untuk membantu masyarakat Indonesia, khususnya di BSD ini.

Acara yang dilanjut dengan buka puasa bersama itu, dihadiri oleh Amaluddin M, ST., dan Deka MR, Komisaris dan Dirut PT. Ksatria Indonesia Maju (PT. KIM), Iwan Haryanto dan Sudharmono, Penasehat K4 Foundation, Aslichan Burhan, Ketua Umum Pusat Inkubasi Bisnis Usaha Kecil (PINBUK), Budi Sudarmono, Ternak Sejahtera Salatiga, dan H. Abdurahman, Penasehat Yayasan Al Istiqomah Giriloka BSD.

Komentar