Rapat Koordinasi Perdana Pj. Wali Kota Bekasi R. Gani Muhamad Bersama Para Pejabat Pemerintah Kota Bekasi

JurnalPatroliNews – Bekasi – Digelar di Balai Patriot Pemerintah Kota Bekasi, Pj. Wali Kota Bekasi, R. Gani Muhamad bersama Sekretaris Daerah Kota Bekasi Junaedi adakan rapat koordinasi perdana sekaligus perkenalan kepada seluruh pejabat di lingkup Pemerintah Kota Bekasi.

Rapat dihadiri oleh Kepala Perangkat Daerah, Sekretaris Perangkat Daerah, Camat se Kota Bekasi, Lurah se Kota Bekasi.

Sekretaris Daerah, Junaedi membuka rapat koordinasi dengan memperkenalkan para pejabat yang hadir juga pimpinan di wilayah sebanyak 12 Kecamatan dan 56 Kelurahan dan sebanyak 44 perangkat daerah.

Ia akan mengawal Pj. Wali Kota Bekasi dalam rangkaian acara atau untuk berkunjung ke kantor perangkat daerah juga untuk ke kantor di 12 Kecamatan di Kota Bekasi agar lebih mengenal Kota Bekasi secara menyeluruh.

R. Gani Muhamad yang mengenalkan diri dan menghaturkan mohon untuk kerjasama terbaik dalam membangun Kota Bekasi ini mengatakan dinamika pemilihan pejabat Wali Kota Bekasi bersifat dinamis, ia akan konsen pada permasalahan permasalahan yang ada di Kota Bekasi yakni pada kemiskinan dan mengenai inflasi yang setiap hari Senin diadakan langsung rapat oleh Kemendagri.

Komentar