Umat Katolik Berpolitik Memperjuangkan Pancasila Dan Kesatuan NKRI

JurnalPatroliNews – MEDAN,- Seminar nasional dengan tema “Politik Kaum Muda Katolik ditinjau dari Perspektif Gereja” diadakan di Catholic Center, Kota Medan, Sumatera Utara, diadakan oleh Kaum Muda Katolik Keuskupan Agung Medan, Kamis (03/11/2022). Seminar itu dihadiri oleh berbagai kalangan dari umat Katolik, mulai dari biarawan dan biarawati, tokoh-tokoh agama Katolik, dan juga mahasiswa di daerah Medan dan sekitarnya, termasuk dalam provinsi Sumatera Utara, dengan jumlah sekitar 600 orang.

Hadir dalam acara ini, Walikota Medan, M. Bobby Alif Nasution, dan dengan narasumber Antonius Benny Susetyo (Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila), Yunarto Wijaya (Direktur Eksekutif Charta Politika) dengan moderator Parulian Silalahi. Walikota Medan hadir sekaligus juga membuka acara seminar ini.

Acara dibuka secara langsung oleh Ketua Komisi Kerawam Keuskupan Agung Medan (KAM), RP. Yosaf Ivo Sinaga.

“Saya mewakili panitia, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Walikota, para narasumber, dan juga peserta yang hadir. Lewat seminar ini, diharapkan pendidikan politik umat Katolik di daerah Medan dan sekitarnya terjadi,” imbuhnya.

Secara daring, Uskup Agung Medan, Mgr. Kornelius Sipayung, menyatakan harapannya akan seminar ini.

“Politik bukan sesuatu yang kotor, politik sejatinya adalah arena perjuangan mulia untuk memperjuangkan hak dan kewajiban seluruh manusia. Jika politikus bergerak hanya untuk kebaikkan pribadi atau partai, itu sebuah aksi merusak jiwa politik yang sejati. Politik harus diciptakan menjadi politik yang beradab, dan karena itu pendidikan politik dibutuhkan,” sebutnya.

Bobby, sapaan akrab Walikota Medan tersebut, menyatakan anak muda bisa menciptakan sejarah baru.

“Kaum muda bisa menciptakan jalur politik baru. Bisa menciptakan tren politik baru. Ayo, buat kesempatan di dunia politik. Program-program pemerintah bisa berjalan dengan baik jika kaum muda melek dan mengerti politik,” katanya.

Komentar