Dokter Caput Dipertahankan Kendalikan Jadi Ketua Umum FORKI Buleleng

JurnalPatroliNews – Buleleng, Dokter Ketut Putra Sedana yang akrab disapa Dokter Caput dipertahankan kendalikan kepemimpinannya sebagai Ketua Umum FORKI Buleleng periode 2020-2024.

Dokter Caput terpilih pada Muskab Pengkab Forki Buleleng yang dilaksanakan di ruang rapat KONI Buleleng pada hari Senin (19/10).

Muskab dengan agenda pertanggungjawaban pengurus lama dan memilih pengurus baru periode 2020-2024 berjalan lancar.

Hadir dalam Muskab di antaranya Ketua Harian Forki Bali Gede Kusuma Jaya dan Ketum KONI Buleleng Nyoman Arta Widnyana. Terpilihnya dokter Caput secara aklamasi tak lepas dari prestasi karateka pada saat Porprov di Tabanan lalu.

Dokter Caput sebagai sapaan akrab dr. Ketut Putra Sedana, Sp.OG yang terpilih secara aklamasi berjanji akan selalu dan berusaha semaksimal mungkin meningkatkan prestasi ke depan dimulai dari daerah, nasional dan bahkan, internasional.

”Tentunya kita mencanangkan untuk prestasi yang lebih baik, nanti kita akan tingkatkan prestasi yang lebih tinggi lagi, sehingga bisa mengharumkan nama Buleleng di kancah daerah, nasional, dan internasional,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum KONI Buleleng Nyoman Arta Widnyana, mengajak dan memotivasi seluruh insan olahraga, khususnya karate agar tetap menjaga kwalitas atlet, sehingga mampu berbicara di tingkat regional.

”Pembangunan ke depan adalah menata organiasasi dan prestasi, jadi muskab ini mengacu pada program kerja itu pada tahun 2020-2024, jadi kalau menata akan memanagement organisasi yang lebih baik,” ungkapnya.

Ketua Harian Forki Bali Gede Kusuma Jaya berharap pengurus terpilih akan mampu menata organisasi semakin baik serta mempu melahirkan atlet berprestasi.

”Sejak awal kami senantiasa selalu memberikan motivasi kepada seluruh Pengkab Olahraga untuk meningkatkan prestasi di cabang-cabang olahraganya,dan Pemerintah Kabupaten Buleleng akan selalu mengapreasi kepada para atlet atau cabang-cabang olahraga yang bisa menunjukkan prestasi untuk mengharumkan nama Buleleng,” tegasnya.

(TiR).-

Komentar