Bursa Cawapres 2024 Semakin Ramai! Erick Thohir Bocorkan Hal Ini

JurnalPatroliNews – Jakarta, – Menteri BUMN Erick Thohir buka suara terkait isu namanya yang masuk dalam kontestasi bakal calon wakil Presiden (Bacawapres) 2024.

Erick menilai, elektabilitasnya yang dinilai tinggi di beberapa survei merupakan bentuk apresiasi dari masyarakat atas kinerjanya. Namun, hal tersebut tidak serta-merta membuatnya jumawa.

“Jadi saya tidak melihat survei-survei itu justru memabukkan saya, justru itu menjadi introspeksi saya untuk bekerja lebih kuat lagi, lebih fokus lagi, jangan sampai hilang fokus,” ungkap Erick dalam wawancara bersama Evonomic Update, dikutip Jumat, (14/7/2023).

“Saya ini kan background-nya profesional,” tandasnya menambahkan.

Erick berkata, tujuannya di tahun depan tidak muluk-muluk. Ia hanya ingin fokus menyelesaikan tugas yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepadanya. Ia pun berharap, langkahnya bisa diikuti semua jajaran BUMN di bawahnya.

“Saya juga sudah bicara sama seluruh BUMN, please jangan terjebak politik yang sekarang juga dinamikannya tinggi. Tetapi tugasnya kita di BUMN itu adalah mendelivery yang namanya korporasi yang bersih yang memberikan dividen baik kepada negara,” kata Erick.

Sebelumnya, Survei terbaru Lembaga Survei Indonesia menunjukkan elektabilitas Menteri BUMN Erick Thohir mengalami peningkatan menjadi 14,3 persen di bursa bakal calon wakil presiden untuk Pilpres 2024.

Ia sekaligus berada di urutan 1 dalam simulasi nama-nama bacawapres lainnya. Di bawah Erick, ada Gunernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang menghimpun elektabilitas 13,5%.

Sementara itu, untuk mengisi kursi RI-1 setidaknya sudah ada tiga nama yang digadang-gadang akan maju dalam kontestasi politik terbesar Indonesia di tahun depan yakni Anies Baswadan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Komentar