Mentan Klaim: Ketersedian Pangan Hadapi Ramadhan – Idul Fitri Relatif Aman, DPR Langsung Serang Balik

Menurut Daeng di sana ada 18 kecamatan dari 23 kecamatan yang mengalami puso. Para petani di sana harus melakukan tanam ulang yang mengakibatkan mundur waktu panen.

“Kelamahan negara ini cuma satu, kita selalu bicara swasembada kenyataannya zero,” ucapnya.

Sebelumnya, berdasarkan salinan surat yang diterima rekan media, Perum Bulog mendapatkan penugasan untuk mengimpor beras sebanyak 2 juta ton pada tahun ini, dimana 500 ribu ton harus segera didatangkan secepatnya. Penugasan diberikan Badan Pangan Nasional (Bapanas).

Adapun penugasan impor beras tersebut untuk pengadaan Cadangan Beras Pemerintah (CBP).

“Menindaklanjuti hasil rapat internal bersama Bapak Presiden tanggal 24 Maret 2023 dengan topik Ketersediaan Bahan Pokok dan Persiapan Arus Mudik Idul Fitri 1444 H, kami menugaskan Perum Bulog untuk melaksanakan pengadaan cadangan beras pemerintah (CBP) dari luar negeri sebesar 2 juta ton sampai dengan akhir Desember 2023. Pengadaan 500 ribu ton pertama agar dilaksanakan secepatnya,” tulis salinan surat tersebut tertanda Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi.

Masih dari salinan surat tersebut disebutkan tambahan pasokan beras tersebut dapat digunakan untuk program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Beras (SPHP), bantuan beras kepada sekitar 21,353 juta keluarga penerima manfaat (KPM) dan kebutuhan lainnya.

Komentar