Prabowo-Gibran Jadi Pemenang Pilpres 2024, Cak Imin: Selamat Bertugas!

JurnalPatroliNews – Jakarta – Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih 2024 – 2029. Hal ini diungkapkan usai penetapan Prabowo – Gibran oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Ya saya ucapkan selamat bertugas kepada pak Prabowo dan Gibran untuk masa pemerintahan yang akan datang, dengan demikian seluruh proses pilpres sudah selesai,” kata Cak Imin di Kantor KPU, Rabu (24/4/24).

Tidak hanya mengucapkan selamat kepada pemenang, Cak Imin juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung program perjuangan Anies – Muhaimin (Amin) dan PKB dalam pemilu 2024 ini.

“Saya ucapkan terimakasih kepada semua yang mensukseskan program perjuangan Amin maupun PKB,” kata calon wakil presiden nomor urut 1 ini.

Sebagaimana yang telah diketahui, KPU telah menetapkan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029 dalam sebuah acara yang juga dihadiri oleh Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Tidak hanya tokoh politik utama yang turut hadir dalam acara penetapan tersebut, tetapi juga beberapa tokoh penting lainnya seperti Ketua Tim TKN Rosan Roeslani, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Otto Hasibuan, Yusril Izha Mahandera, Wamenaker Afriansyah Noor, hingga Nusron Wahid.

Kehadiran juga dari beberapa pimpinan partai politik seperti Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Hari Murtiyudhoyono, Ketua Umum Partai PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PSI Kaesang Pangareb.

Tidak hanya itu, para menteri pun turut hadir dalam acara tersebut, antara lain Menkopolhukam Hadi Tjahjanto, Wamen ATR/BPN Raja Juli Antoni, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

Komentar