Perbaiki Gizi Anak, Simak Pesan Megawati ke Ganjar Kalau Jadi Presiden

JurnalPatroliNews – Jakarta – Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menekankan masalah asupan gizi atau stunting yang kerap dialami anak Indonesia.

Ia memberikan pesan kepada Bacapres PDIP Ganjar Pranowo untuk memperbaikinya jika menjadi Presiden Indonesia kelak.

Kebayang nggak sedihnya seorang ibu seperti saya. Karena apa? Karena tidak diberi sebuah pengetahuan pada kaum ibu bahwa anak itu harus diberi makan gizi yang baik. Gizi yang baik itu selalu dibilang, sepertinya disamakan yang orang bergizi itu hanya pada orang yang kaya, aku bilang saya turun, saya bilang nggak,” kata Megawati dalam sambutannya di acara peresmian patung Bung Karno, Yogyakarta, Rabu (23/8/2023).

Mega menyebut permasalahan gizi anak tak bergantung pada orang tua yang kaya atau miskin. Ia menyebut dengan makanan yang murah seperti ketela, singkong, tulang sapi yang direbus sudah memberikan asupan gizi yang baik bagi anak.

“Tapi karena kaum ibu itu sekarang juga sudah mikirnya anak-anakku wis tak sekolahke, yowis ben, nggak gitu, nggak gitu. Saya bilang tadi di mobil, nanti kalau kamu (Ganjar) InsyaAllah jadi (Presiden), kamu harus perbaiki,” tutur Mega yang disambut anggukan dan senyum oleh Ganjar.

Ia heran saat ini marak sekali anak muda yang menggunakan waktunya untuk hal yang tidak bermanfaat. Ia meminta orang tua untuk mengatensi hal tersebut.

“Kalau lihat di TV aku tuh mikir tuh piye, geng motor wah, tawuran, saya mikirnya daripada itu bikin lomba aja ya. Jadi pakai trek (jalur) gitu, udah gitu bawa golok. Itu milenial, gen Z, bener nggak? Hayo, lalu ke mana kaum ibunya aku tantang sekarang, loh iya loh,” imbuhnya.

Komentar