Soal Elektabilitas Ganjar Yang Meroket, Ini Pendapat Rocky Gerung!

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Wakil Presiden, Elektabilitas seolah menjadi standar tertinggi. Berbagai Lembaga Survey pun seolah menjadi patokan animo masyarakat, padahal, Prestasi dan Etika seorang Pemimpin-lah yang yang patut dipertimbangkan dalam memilih.

Rocky Gerung, Pengamat Politik sekaligus Pakar Filsafat dari Universitas Indonesia (UI), menilai, figur Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah (Jateng), yang digadang-gadang Calon Presiden (Capres) potensial, yang memiliki elektabilitas tinggi, tidak cukup untuk dielu-elukan sebagai Pemimpin masa depan. Apabila tidak dibarengi dengan prestasi dan etika dalam berpolitik dan menawarkan gagasan tentang masa depan Indonesia.

Ia sependapat dengan Susanti, Pakar Hukum Bivitri, atau Fahri Hamzah, Politkus Partai Gelora dalam tulisan-tulisannya, yang secara garis besar, menyebut problem Bangsa Indonesia saat ini adalah, menyoal Etika dalam bernegara bukan Elektabilitas atau Polesan citra semata.

“Relevan apa yang ditulis oleh Bivitri Susanti dan Fahri Hamzah untuk mengingatkan bahwa problem bangsa ini bukan Elektabilitas tetapi Etikabilitas. Jadi, Etikabilitas itu yang hilang,” ujarnya, dikutip YouTube Rocky Gerung, Sabtu (7/5).

“Jadi pemimpin yang tidak paham Etikabilitas dan tidak punya Intelektualitas, pasti kapabilitasnya rendah dan legitimasinya turun, soal ini yang cacat di kita,” lanjutnya.

Komentar