JurnalPatroliNews – Aceh Besar– Salah satunya tugas Babinsa adalah melaksanakan karya bakti yang merupakan salah satu metode Binter, hal ini merupakan cara kedekatan Babinsa dengan masyarakat serta kerja sama yang baik dan penuh dengan rasa kekeluargaan demi memajukan wilayah binaan, untuk itu seorang Babinsa harus berada ditengah-tengah masyarakat serta harus mampu berbaur dengan masyarakat binaannya.
Babinsa Koramil 05/Mesjid Raya,Kodim 0101/BS Sertu M.Nofrizal bersama 10 orang mahasiswa peserta KKA UIN Ar-Raniry Aceh melaksanakan karya bakti membersihkan selokan dan Pengecatan pagar Mesjid Syhada di Gampong Neuheun Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar , Senin (09/11/2020).
Babinsa Sertu M.Nofrizal mengatakan, perlunya implementasi karya bakti atau bekerja secara bersama-sama dengan masyarakat guna mewujudkan keindahan dan keamanan, sehingga terciptanya kemanunggalan TNI dengan masyarakat yang kuat dan handal.
“Babinsa harus bisa memecahkah permasalahan masyarakat yang sedang dihadapi, selain itu Babinsa merupakan Garda terdepan Satuan Kewilayahan yang langsung berhubungan dengan Masyarakat,” Ungkapnya.
Masyarakat Gampong Neuheun sangat senang dan antusias, dengan adanya adek – adek dari mahasiswa KKA UIN Ar-Raniry ACEH dan kehadiran Babinsa, karena sangat membantu kegiatan terutama dalam Kerja Bakti.
Komentar