Sinergitas Kemenkeu RI, Kementerian ATR/BPN Dan Kemhan RI Wujudkan Legalitas Formal Aset-Aset TNI-AD Di Wilayah Jatim

Selain Kepala Kantor Pertanahan Jember, penyerahan sertifikat juga dilakukan oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Malang, La Ode Asrafil. 1 Sertifikat yang diserahkan oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Malang itu, merupakan lahan latihan militer milik Kodam V/Brawijaya dengan luas lahan 925,410 hektar yang berlokasi di Desa Harjokuncaran dan Raingin Kembar, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Selain itu, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Probolinggo, Wida Rihardyan Adjie, juga berhasil menyelamatkan aset latihan militer milik Kodam V/Brawijaya seluas 717,1 hektar yang berlokasi di Desa Bermi, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo. Penyelematan aset itu, ditandai dengan adanya penyerahan 10 sertifikat tanah oleh dirinya kepada pihak Kodam V/Brawijaya.

Komentar