Lindungi Labuan Bajo, Izin Bangun Hotel Bintang 4-5 Dimoratorium

JurnalPatroliNews – Jakarta – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 2022 berlangsung di Bali dan Labuan Bajo ketempatan sebagai venue side event-nya. Untuk mendukungnya, izin membangun hotel bintang 4-5 di Labuan Bajo dimoratorium mulai Oktober 2022.

“Izin pembangunan perhotelan di Labuan Bajo per Oktober 2022 akan ditutup dan ini khusus hotel bintang empat ke atas. Dimoratorium hingga 2030,” kata Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) Shana Fatina seperti dikutip dari Antara.

Shana mengatakan izin penutupan ini dilakukan untuk melindungi pasokan dan permintaan pengembangan Labuan Bajo, sehingga tercipta pariwisata berkualitas dan beriklim sehat.

“Karena itu, saat ini kita lagi percepat peningkatan investasi hotel bintang empat dan lima untuk mengisi minimal 2.000 kamar layak,” ujar dia.

Namun, ia menyatakan bila izin bakal dibuka kembali maka dalam waktu enam bulan investor harus segera mengajukan izin pembangunan hotel berbintang. Jika tidak, setelah enam bulan izin usaha akan dicabut kembali.

Komentar