Benny Susetyo: “Kearifan Lokal Dan Kesadaran Kolektif Akan Pentingnya Nilai Gotong Royong Membuat Bangsa Ini Menjadi Lebih Kuat”

JurrnalPatroliNews – Depok – pandemi Covid 19 yang mulai melanda dunia dan Indonesia sejak tahun 2020 membuat banyak sistem di dunia runtuh, tidak hanya menimbulkan korban jiwa yang tidak sedikit, namun juga membuat mereka yang masih tinggal dan melanjutkan hidup harus menghadapi banyak sekali perubahan perubahan yang memaksa kita beradaptasi hal inilah yang menjadi latar belakang acara Talkshow serial GNRM  yang diselenggarakan Universitas Gunadharma melalui UG TV dengan tema “Gotong royong/kesetiakawanan sosial di masa pandemi” Pada Sabtu 17 September 2022

Talkshow seminar GNRM yang sudah memasuki bagian keempat ini antara lain menghadirkan Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Antonius Benny Susetyo , Staf Khusus Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Prof. Dr. Ravik Karsidi, MS dan Prof. Dr. E. S. Margianti, SE., MM  Rektor Universitas Gunadarma sebagai narasumber serta Dr. dr. Matrissya Hermita, M.Si., M.I.Kom (MHE) dan Prof. Dr. Ir. Budi Hermana, MM (BHE) sebagai host.

Dalam Pembukaannya Rektor Universitas Gunadharma Dr Margianti menyatakan bahwa bangsa dan negara Indonesia yang pada masa pandemi ini telah sukses menghadapi virus covid 19 dengan jargon “terjangkit tapi bangkit” membuktikan bahwa bangsa ini  walaupun sempat  jatuh dan menderita akibat pandemi global  namun mampu kembali bangkit bahkan menjadi  lebih tangguh. Kesetiakawanan sosial yang merupakan salah satu nilai luhur bangsa dalam masa pandemi diwujudkan secara nyata dengan adanya gotong royong pada  seluruh lapisan masyarakat ini. Rasa kebersamaan dan kesetiakawanan sosial ini hendaknya dapat terus dijaga dan digaungkan di dalam masyarakat agar pada akhirnya seluruh bangsa indonesia mengerti dan sadar bahwa kesetiakawanan sosial merupakan bukti nyata berkehidupan bangsa dan negara, dan karenanya Universitas Gunadarma mensupport penuh upaya penggaungan nilai nilai Pancasila dan mendorong kesetiakawanan sosial di negara ini, ini dibuktikan dengan terus bersinerginya Universitas Gunadharma dengan seluruh lapisan masyarakat dalam tidak saja membangun jaringan perekonomian yang sempat tumbang akibat pandemi, namun juga bergerak nyata membantu melatih para pengusaha kecil dan menengah untuk lebih akrab dengan tehnologi hingga mereka tidak saja bisa bersaing secara regional, namun nasional bahkan Global.

Komentar