Kasat Polairud Melakukan Sambang ke Saba Asri Turtle Conservation

JurnalPatroliNews – Gianyar, Satpolair disela – sela proses pencarian korban yang tenggelam terseret arus di pantai Pering tiga hari yang lalu, hari ini yang proses pencariannya dimulai dari pantai Keramas, sekitar 1 kilo meter sebelah timur TKP korban tenggelam.

Pada hari ini ,Rabu 11 Agustus 2021, jam 09.00 Wita,. Kasat Polairud Polres Gianyar, Iptu I Wayan ANTARIKSAWAN, SH bersama dengan Bripka Gusti Murdana, melakukan giat sambang ke penangkaran Tukik, Saba Asri Conservation yang berlokasi di pantai Saba, Desa Saba, Kec. Blahbatuh, Gianyar.

Saba Asri Conservation adalah salah satu penangkaran tukik resmi yang ada di Kabupaten Gianyar yang menjadi binaan Satpolairud. Awalnya Saba Asri Conservation cukup banyak dikunjungi oleh para wisatawan domestik maupun internasional, namun sejak adanya Pandemi Covid – 19 sangat jarang ada kunjungan wisatawan.

Hal ini juga berdampak kepada keberadaan Tukik yang hari ini cukup banyak lahir, bahkan sudah sampai ribuan jumlahnya. Jumlah tukik yang banyak tentunya memerlukan biaya makanan yang cukup besar karena sebelum dilepas perlu di konservasi di bak penangkaran agar saat dilepas cukup kuat beradaptasi dengan alam laut bebas.

Hari ini kebetulan sedang ada kegiatan piodalan alit di Pura Padmasana Saba Asri yang dihadiri oleh para relawan serta voluntir Saba Asri sekitar 5 orang.

Usai kegiatan piodalan juga dilakukan pertemuan dan koordinasi tentang rencana pelepasan tukik dalam rangka HUT Kemerdekaan ini dalam waktu dekat ini.

Disela kunjungan bapak Made Kikik selaku ketua pengelola Saba Asri mengucapkan terimakasih atas kedatangan Kasat Polairud yang cukup intens membina Saba Asri Konservation.

Komentar