Lovina Festival Kembali Digelar, Bertajuk “Abhinaya Segara”

Disebutkan Dody, pada hari pertama Lovfest 2023 terdapat tujuh kegiatan mulai dari pagi hingga malam hari. Misalnya beach clean up, kemudian ada juga pasar murah dan gerakan cinta dan bangga rupiah. Lalu ada kegiatan parade budaya, fashion show, pentas seni, malam harinya ada pertunjukan seni dan hiburan. Pengunjung tidak perlu khawatir karena juga disediakan hidangan makanan melalui bazar UKM, kuliner dan ekraf.

“Hari kedua ada underwater clean up, VW Tour, ada juga stand up paddie. Ataksi budaya kesayangan masyarakat Buleleng Sapi Gerumbungan juga digelar di hari kedua di lapangan Kaliasem. Bagi penggemar olahraga voley juga akan dihadirkan bola voley pantai (volley beach),” jelas Dody.

Bukan hanya itu, di hari kedua masih ada kegiatan atraktif lainnya berupa cooking class, mengangsing,ada juga kecak on the beach, yoga on the beach, serta fair juggling competition dan masih banyak lagi.

Lovfest 2023 hari ketiga, ungkap Dody, akan diisi dengan sejumlah kegiatan menarik fishing tournament, VW Tour, pangelaran Hari Anak Nasional, diskusi film, ada juga fun run dan Zumba party. “Mengangsing, pertunjungan seni dan hiburan serta bazar UKM, kuliner, dan Ekraf,” paparnya.

Menurut Dody, Lovfest 2023 mengusung tema “Abhinaya Segara”. Abhinaya mengandung makna ‘semangat dengan harapan’, dan Segara berarti ‘laut’. “Dengan semangat penuh harapan kita kembangkan potensi bahari di Bali Utara khususnya Lovina, sejalan dengan kebijakan Gubernur Balli ‘nangun sat kerthi loka Bali’ yang tahun ini menekankan pada ‘segara kerthi’ yakni memuliakan laut,” ungkap Dody.

Komentar