Bos Apple dan Microsoft Rencanakan Pertemuan Dengan Jokowi, Ada Apa?

JurnalPatroliNews – Jakarta – Dua Bos besar di dunia teknologi, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadella dari Microsoft, dikabarkan akan mengunjungi Indonesia pada bulan April mendatang.

Jadwal kedatangan Nadella direncanakan pada tanggal 17 April 2024, sementara Cook dijadwalkan mendarat di tanah air pada tanggal 20 April 2024. Kedua tokoh ini diduga memiliki niat untuk melakukan investasi di Indonesia.

“Tentu saja kita menyambut gembira ya kedatangan dua platform raksasa ini ya baik Apple maupun Microsoft,” kata Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria, Jumat (22/3/24).

Menurutnya, kerja sama dengan Apple dan Microsoft memiliki potensi besar untuk memajukan Indonesia, khususnya dalam hal pembangunan infrastruktur digital dan pengembangan talenta lokal.

“Dan kita berharap kolaborasi yang akan terbangun nanti akan bisa memberikan manfaat yang besar, terutama untuk pembangunan kapasitas dan kompetensi talent digital kita di sini,” ujarnya.

Terkait dengan arah investasi kedua perusahaan tersebut, Nezar menegaskan bahwa pemerintah akan mendukung segala bentuk investasi yang dapat membawa manfaat bagi Indonesia. Hal ini termasuk dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia dan dukungan terhadap sektor manufaktur nasional.

“Kita membuka peluang sebesar-besarnya untuk kerja sama ini, sambil tetap memperkuat kemampuan lokal kita,” jelas Nezar.

Selain itu, kabarnya Apple dan Microsoft juga berharap untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama kunjungan mereka ke Indonesia. Surat resmi terkait permintaan pertemuan tersebut telah dikirimkan kepada pihak berwenang.

“Mereka mengirimkan surat untuk pertemuan itu,” ungkap dia.

Komentar