Hashim Djojohadikusumo Masuk Daftar Orang Terkaya, Jangan Kaget Lihat Harta Kekayaannya!

JurnalPatroliNews, Jakarta – Nama Hashim Djojohadikusumo sudah terkenal sebagai pengusaha nasional di Tanah Air. Bahkan akibat profesi pengusaha yang ditekuninya itu mengantarkan Hashim masuk daftar orang terkaya di Indonesia versi Forbes.

Melansir dari Forbes, Jumat (11/12/2020), berdasarkan data terbaru, Hashim berada di peringkat 40 sebagai orang terkaya di Indonesia 2020 versi Forbes. Harta kekayaannya mencapai US$685 juta atau setara Rp9,66 triliun (mengacu kurs Rp14.100 per USD).

Hashim sendirin mengelola perusahaan bernama Arasari Group. Perusahaannya bergerak di berbagai sektor mulai dari kelapa sawit, pertambangan, industri kertas, dan jasa logistik.

Yang terbaru, perusahaan Arsari membangun pusat rehabilitasi harimau Sumatera. Hewan loreng ini memang kink keberadaannya terancam punah.

Sementara saudaranya Prabowo Subianto mengambil jalan berbeda dengan memilih menjadi politisi. Prabowo sendiri kini menjabat sebagai Menteri Pertahanan setelah dua kali pada 2014 dan 2019 gagal mencalonkan diri sebagai calon presiden.

(wrk)

Komentar