Terungkap! Menlu RI Teleponan Dengan Menlu AS, Bahas Apa Yah..?

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Di tengah berkembangnya berbagai isu global yang melibatkan Indonesia dan Amerika Serikat (AS), Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi melakukan sambungan telepon dengan Menteri Luar Negeri AS Anthony Blinken.

Hal itu terungkap dalam akun Twitter resmi Menlu, Kamis (7/4/2022). Dalam cuitannya, Menlu mengungkapkan ada sejumlah hal dibahas bersama Blinken.

“Di tengah masa yang penuh tantangan ini, penting untuk menjaga jalur komunikasi dan konsultasi tetap terbuka dalam menangani berbagai masalah mendesak,” cuit Menlu.

Dia melanjutkan pembicaraan itu mencakup perkembangan di Ukraina, Afghanistan, G20, serta kerja sama Indo-Pasifik.

Khusus terkait G20, perhelatan tingkat tinggi tersebut kini tengah mendapat sorotan usai muncul ‘ancaman’ boikot oleh AS.

Rencana kedatangan Presiden Rusia Vladimir Putin ke pertemuan G20 di Bali pada November mendatang telah menuai reaksi keras dari sejumlah negara anggota.

Menteri Keuangan AS Janet Yellen mengatakan hal tersebut sudah dijelaskan Presiden Joe Biden. Bahkan Indonesia sebagai presidensi sudah diberi tahu.

Terkait hal tersebut, pemerintah Indonesia turut angkat bicara. Namun, tidak ada jawaban tegas soal rencana kehadiran Putin yang tidak diinginkan sejumlah negara.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah mengatakan tidak semua pernyataan perlu direspons.

Komentar