5 Tahun Kedepan Akan Hilang 83 Juta Lapangan Pekerjaan, Erick Thohir: Indonesia Butuh Pengusaha Ciptakan Pekerjaan!

JurnalPatroliNews – Jakarta – Erick Thohir, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), melihat, akan ada banyak lapangan kerja yang hilang. Hal ini menjadi tantangan berat, bagi Pemerintah dimasa depan.

World Economic Forum Future of Jobs 2023 Report, melaporkan, dalam 5 tahun ke depan, akan hilang 83 juta lapangan pekerjaan. Meski demikian, dalam rentang periode itu, ada juga 69 juta lapangan pekerjaan baru tercipta.

Erick mengatakan, Indonesia membutuhkan banyak Entrepreneur atau Wirausahawan, untuk bisa menyediakan lapangan pekerjaan. saat ini, lanjut Erick, rasio kewirausahaan Nasional sudah 3,4% dari target 4% pada 2024 mendatang.

Dari data Economic Forum Future of Jobs 2023 Report, jenis pekerjaan yang akan hilang paling cepat adalah peran Klerikal atau Sekretaris, termasuk Teller Bank dan pegawai terkait, layanan pos, kasir, petugas tiket, petugas admin, akuntansi, dan petugas penggajian. 

Diperkirakan, demand akan turun sekitar 25-35% untuk profesi kasir dan ticketing, petugas input data, accounting, dan petugas penggajian.

Sementara itu, berkembangnya teknologi Digital, akan mendorong tumbuhnya pekerjaan baru. ada perkiraan, pertumbuhan demand sekitar 30-35% untuk profesi Data Analysts dan Data Scientists, Big Data Specialists, Business Intelligence Analysts, Database and Network Professionals, dan Data Engineers.

Sedangkan dibidang Industri, yang paling banyak membutuhkan profesi tersebut yakni Keuangan (31%), Retail dan Konsumer (37%), serta Supply Chain dan Transportasi sebesar 42%.

Komentar