Ribuan Aparat di Jakarta Jaga Misi Kemanusiaan Mudik 2023: Aman dan Berkesan

JurnalPatroliNews – Jakarta –Polda Metro Jaya akan menurunkan 3.583 personel dalam, Operasi Ketupat Jaya 2023.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wahyu Andiko di Polda Metro Jaya, Kamis (13/4).

Dirinya menjelaskan totalnya adalah sebanyak 6.544 personel gabungan. Personel gabungan tersebut terdiri dari satuan penugasan daerah Polda (Satgasda), Satgasres/Polres, TNI, dan Jasa Marga.

Berikut jumlah satuan pengamanan:

Satgasda: 3.583

Satgasres: 2.275

TNI: 100

Jasa Marga: 586

“Satgasda, satuan penugasan daerah Polda Metro jaya, artinya di Polda, itu melibatkan 3.583 personel,” sebut Trunoyudo.

Personel gabungan di operasi tersebut akan menjalankan misi kemanusiaan demi amankan dan lancarkan pengalaman pemudik kali ini.

“Operasi ini adalah operasi misinya kemanusiaan, di mana seluruh masyarakat pada umumnya akan merayakan Idul fitri dengan tradisi mudik dan silaturahmi, ini menjadi misi kemanusiaan. Bagaimana membuat masyarakat mudik, aman, berkesan,” jelas Trunoyudo.

Komentar