Zulfan Dinon-aktifkan Nasdem, Viva Yoga: Korban Dari Politik Antitesa

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Politikus Zulfan Lindan, dinon-aktifkan keanggotaannya, sebagai pengurus DPP Partai Nasional Demokrat (Nasdem), sejak tanggal 13 Oktober 2022. Hal ini ditanggapi Viva Yoga, Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN.

Ia lantas membandingkan, peristiwa yang dialami Zulfan Lindan, Politikus NasDem, dengan Asman Abnur, Politikus PAN, yang mundur dari Menteri tahun 2019.

Ia menjelaskan, Partainya sempat bergabung dengan koalisi Pemerintahan Presiden Jokowi pada periode 2014-2019 lalu. Saat itu, PAN menempatkan Asman Abnur sebagai MenPAN-RB.

“Secara historis, saat periode pertama Pemerintahan Presiden Jokowi 20014-2019, PAN bergabung sebagai Partai koalisi Pemerintah, menempatkan kader terbaiknya, Asman Abnur di kabinet. Memang sejak 1999 PAN selalu menjadi Partai Koalisi Pemerintah,” kata Viva, dalam keterangannya, Sabtu (15/10/22).

Ia mengatakan, sempat ada berbeda pandangan dengan Partai Koalisi Pemerintah saat Pilpres 2019 lalu. Kala itu, PAN mendukung Prabowo Subianto, Ketua Umum Gerindra. Sementara, Partai Koalisi mendukung kembali Jokowi, sebagai Capres 2019-2024.

“Menjelang pilpres 2019, sikap PAN berbeda dengan Partai Koalisi Pemerintah. PAN mendukung Pak Prabowo (untuk kedua kalinya), sedangkan Partai Koalisi mendukung kembali Pak Jokowi sebagai calon presiden 2019-2024,” ujarnya.

Ia menambahkan, Atas dasar itulah, PAN mengajukan pengunduran diri sebagai Partai Koalisi Pemerintah. PAN, juga menarik Asman Abnur sebagai MenPAN-RB.

Komentar