Ancaman Gugatan BMW Terhadap BYD, Ini Kisahnya!

JurnalPatroliNews – Jakarta – BMW Australia telah mengancam menggugat Built Your Dreams (BYD) terkait pelanggaran hak paten. Sengketa ini bermula dari niat BYD untuk menggunakan nama ‘Dolphin Mini’ untuk kendaraan listrik terbarunya.

Dolphin Mini adalah varian dari BYD Seagull. Nama ini direncanakan untuk digunakan di wilayah Asia Tenggara dan Australia. Namun, BMW merasa bahwa produsen asal China ini tidak berhak menggunakan kata ‘Mini’ dalam produknya karena telah dipatenkan oleh BMW.

“BMW Group mengetahui adanya permohonan dari BYD terkait ‘Dolphin Mini’ mereka di Australia. Masalah ini sedang ditinjau departemen hukum kami dan mereka memilih untuk tidak memberikan komentar lebih lanjut mengenai masalah yang sedang berlangsung ini,” demikian pernyataan juru bicara BMW-Mini Australia, dikutip dari Drive, Kamis (14/3/24).

BYD Dolphin Mini

Diperkirakan, Dolphin Mini akan segera tersedia di pasar Australia. Hal ini berarti kendaraan tersebut akan bersaing langsung dengan Mini Cooper Electric yang memiliki nama serupa.

Sebelumnya, EVDirect, distributor mobil BYD di Australia, menyatakan bahwa mereka belum menerima konfirmasi terkait peluncuran Dolphin Mini di Australia. Penggunaan nama ini pun masih menjadi tanda tanya besar.

“Itu merupakan hal yang normal untuk menghentikan orang lain mendaftarkan nama model BYD. Kami tidak mengkonfirmasi kendaraan itu akan masuk atau tidak ke negara kami,” kata Direktur Pelaksana EVDirect, Luke Todd.

Diketahui, BMW telah memiliki merek dagang ‘Mini’ sejak Maret 1997, dan nama ‘Mini Cooper’ dipatenkan sebelumnya. Tindakan ini diambil setelah merek Mini menjadi bagian dari perusahaan Jerman.

Hingga saat ini, di Australia belum ada produk mobil atau motor yang menggunakan nama ‘Mini’. Oleh karena itu, rencana BYD untuk menggunakan nama tersebut langsung memicu respons dari BMW yang siap mengambil tindakan hukum.

Komentar