Dukung Penuh! Gak Cuma Ganjar, Prabowo Bakal Lanjutkan Aksi ‘Nekat’ Jokowi

JurnalPatroliNews – Jakarta – Bakal Calon Presiden (Bacapres) RI Prabowo Subianto menyinggung program hilirisasi yang diusung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia melihat kebijakan yang didorong Presiden Joko Widodo itu berhasil memberikan nilai tambah bagi negara.

Sebagaimana diketahui, program hilirisasi nikel merupakan aksi ‘nekat’ pemerintahan Jokowi. Karena, hilirisasi menjadi pertentangan banyak pihak dan terbukti mendapatkan gugatan dari Uni Eropa di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO), bahkan sempat ditentang IMF untuk dievaluasi kembali.

Prabowo menyatakan, bahan baku Nikel merupakan masa depan bangsa yang dapat bermanfaat untuk mencapai nilai tambah pertumbuhan ekonomi Indonesia.

“Nikel masa depan kita, nanti semua mobil sebagian besar mobil adalah mobil listrik. Saya sebagai Menhan, kita sudah berhasil, PT LEN sudah berhasil buat motor listrik, sudah saya bagikan ke TNI Polri dan bulan depan kita akan produksi terus.” ungkap Prabowo di hadapan kader Partai Bulan Bintang (PBB) dalam acara Konsolidasi Zona III di Hotel Pangeran Beach, Padang, Sumatera Barat (Sumbar), dikutip Selasa (12/9/2023).

Dengan adanya kebijakan hilirisasi Presiden Jokowi ini, Prabowo menekankan Indonesia tidak akan mengizinkan kembali kekayaan Sumber Daya Alam ini dijual murah bahkan dalam bentuk mentah.
“Kita tidak akan mengizinkan kekayaan kita dijual murah dalam bentuk gelondongan dalam bentuk mentah, kita harus mengolah semua kekayaan itu di bumi nusantara,” ujar Prabowo

Komentar