Hormati Jasa Para Pahlawan, Danrem 174/ATW Merauke Ikuti Renungan Suci Di TMP Trikora

JurnalPatroliNews – Merauke,- Untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa pahlawan perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia, Danrem 174/Anim Ti Waninggap Brigjen TNI E. Reza Pahlevi, S.E beserta unsur Forkopimda Kabupaten Merauke mengikuti Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS).

Acara ini merupakan rangkaian kegiatan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 yang berlangsung khidmat di Kelurahan Maro, Kompleks Taman Makam Pahlawan Trikora, Kab. Merauke Papua Selatan, Selasa (16/8/2022) dini hari.

Rangkaian kegiatan tersebut dimulai dari persiapan pasukan upacara, pasukan upacara memasuki Taman Makam Pahlawan (TMP) Trikora, laporan Perwira Upacara, laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, penghormatan kepada para arwah pahlawan.

Tepat Pukul 00.00 WIT tanggal 17 Agustus 2022 pembacaan naskah apel kehormatan dan renungan suci oleh Kapolres Merauke yang bertindak sebagai inspektur upacara, menyatakan kami yang hadir pada malam ini pada upacara memperingati jasa-jasa para pahlawan, menyatakan dengan hormat yang sebesar-besarnya atas keikhlasan dan kesucian pengorbanan, saudara-saudara sebagai pahlawan dalam pengabdian terhadap perjuangan demi kejayaan negara dan bangsa.

Komentar