“Rekan Media Harap Bedakan Pesantren dengan Boarding School”, Ini Kata CEO Media Informa Indonesia

Kurikulum Pendidikan

Kurikulum pendidikan pesantren biasanya berdasar pada kitab agama seperti Al Qur’an, kitab kuning, serta kitab-kitab berbahasa arab. Materi pendidikannya sangat menitikberatkan pada pendidikan agama, karena tujuan utamanya untuk membentuk akhlak. Tetapi biasanya diselipkan pelajaran-pelajaran umum pada pendidikan formal.

Namun, Pesantren juga bisa merancang, membuat & menentukan kurikulum sendiri tanpa harus mengikuti standar pendidikan yang ditentukan pemerintah.

Adapun kurikulum pendidikan boarding school, lebih menitikberatkan pada kurikulum pendidikan formal dengan materi yang umumnya ada pada pendidikan formal pada kurikulum yang dibuat pemerintah.

Selain itu, untuk meningkatkan kualitas hasil didik siswanya, Boarding School biasanya juga merancang kurikulum pendidikan yang komprehensif-holistic yaitu program pendidikan yang menggabungkan atau mengkombinasikan pendidikan keagamaan, academic development, life skill (soft and hard skill) sampai membangun wawasan global.

Biaya Bangunan dan Pendidikan

Pesantren biasanya dibangun dengan modal nol atau dengan biaya yang sangat terbatas. Pembangunannya dilakukan secara bertahap disesuaikan dengan ketersediaan modal yang ada.

Sedangkan untuk pembangunan / pendirian boarding school, modalnya sudah disiapkan atau diagendakan secara khusus, sehingga pembangunannya dilakukan secara sekaligus. Boarding School rata-rata memiliki gedung yang bagus, mewah dengan fasilitas-fasilitas yang lengkap.

Karenanya biaya pendidikan di pesantren dan boarding school memiliki perbedaan yang sangat mencolok.

Untuk pesantren biasanya merapkan biaya pendidikan atau SPP yang sangat terjangkau, bahkan bisa dijangkau oleh semua lapisan masyarakat.

Tidak jarang pula ada beberapa pesantren yang menggratiskan biaya belajarnya.

Biaya pendidikan biasanya mencerminkan fasilitas-fasilitas yang disediakan, oleh karena itu, dengan biaya pendidikan yang murah, fasilitas-fasilitas yang ada di pesatren biasanya masih sangat sederhana.

Untuk biaya pendidikan di boarding school, biasanya lebih mahal dari pesantren, bahkan ada beberapa boarding school menerapkan biaya pendidikan atau SPP yang tergolong tinggi.

Oleh karena itu, fasilitas-fasilitas di Boarding School sangat lengkap dengan dengan tingkat kenyamanan yang tinggi.

Boarding school juga menerapkan sistem keamanan secara total untuk menjaga keamanan siswa-siswinya. Semua kegiatan siswa-siswi yang berkaitan dengan pendidikan bisa diawasi secara menyeluruh.

Tata tertib dibuat dan diterapkan untuk seluruh warga di asrama maupun di sekolah dengan sanksi-sanksi bagi yang melanggar. (***)

Komentar