Benarkah Irjen Ferdy Sambo Terlibat Kasus Korupsi, GTI Sulut: Kita Dukung Kapolri Untuk Usut Tuntas

JurnalPatroliNews – Manado,- Kabar terbaru sedang hangat jadi perbincangan seru membahas mengenai tersangka utama kasus Brigadir J, Ferdy Sambo, diduga kini seluruh kekayaan yang dimiliki disita oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Lantas benarkah akibat tindakannya seluruh harta Ferdy Sambo akan disita?

Setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pembunuh berencana terhadap Brigadir J, kini Ferdy sambo juga diduga terlibat kasus korupsi.

Dugaan kasus korupsi tersebut menjadi tema bahasan yang diperbincangkan dalam program Tribun Bakudapa, Dengan tamu yang diundang Risat Sanger, Ketua Garda Tipikor Indonesia (GTI) Sulut dan Mangatur H Napitupulu wakil kordinator (JAN) Sulut, yang dipimpin oleh hots Aswin Lumintang, digelar ruang Podcast Tribun Manado pada Rabu (17/8/2022).

Risat Sanger mengatakan dugaan korupsi itu ada karena Ferdy Sambo sudah dilaporkan ke KPK oleh kelompok asosiasi pengacara.

“Kalau berangkat dari tema benar tidaknya ada dugaan korupsi Ferdy Sambo menurut saya benar kerena Ia sudah di laporankan oleh asosiasi pengacara bahkan KPK sementara memverifikasi kasusnya,” ujar Risat.

Risat juga menyatakan sebagai masyarakat tetap harus percaya kepada Kapolri dalam hal ini Listyo Sigit Prabowo untuk mengusut kasus ini.

“Dalam kasus ini kita harus tetap percaya kepada Kapolri sebagai penegak hukum, kita sebagai masyarakat boleh kritis tetapi kita bukan penegak hukum jadi ya jalan satu-satu percaya saja dan mendukung polri untuk usut kasus ini ,” kata Risat lagi.

Kasus korupsi ini muncul ketika ada keterangan dari dua Staf LPSK tentang pemberian amplop dari Ferdy Sambo dan peryataan Mahfut MD dalam wawancaranya menyatakan kalau di dalam amplop itu isinya uang.

“Tetapi dua staf LPSK itu katanya menolak amplop pemberian Ferdy Sambo bahkan katanya Staf LPSK tidak melihat isi amplop tersebut,” pungkas Risat.

Komentar