Jadi Pembicara Di Singapura, Jokowi Berkelakar Soal Pilpres 2024. Berikut Pidato Lengkapnya!

Lalu ada pertanyaan lain tentang Insentif. Mudah, mudah. Saya juga sebelumnya pebisnis. Jangan khawatir, kami telah menyiapkan insentif fiskal seperti tax holiday, non collected PPn, super deduction tax, bea impor. Kami telah melakukan segalanya.

Khusus terkait energi hijau dan industri hijau, kami akan memfasilitasinya sebaik yang kami mampu. Karena kami percaya, kesuksesan ekonomi dan keberlanjutan harus dikerjakan bersama-sama. Itu mengapa, hal pertama yang kami bangun adalah pusat Botanical, pusat pembibitan dengan kapasitas 16 juta bibit per tahun di Rumpin, dan 15 juta bibit per tahun di Mentawir.

Indonesia serius berkomitmen dalam transisi energi. Kami punya potensi besar di energi baru dan terbarukan, hampir 434 gigawatt dari geothermal, angin, surya, biofuel, dan hidro. Izinkan saya memberikan contoh dari potensi PLTA. Kami punya 4.400 sungai yang bisa menjadi potensi PLTA, 128 di antaranya adalah sungai besar.

Contohnya Sungai Kayan di Kalimantan. Itu sumber energi hijau, untuk kawasan industri hijau di Kalimantan Utara. Ada potensi besar untuk memproduksi produk hijau dari industri hijau, yang saat ini diprioritaskan di sektor hilirisasi, industri panel surya, industri baterai kendaraan listrik, dan industri EV.

Apa lagi yang kalian tunggu? Edelman Trust Barometer baru saja menerbitkan survei, tentang kepercayaan Publik dalam melakukan bisnis di Indonesia. Indonesia ada di level yang tinggi, tempat kedua setelah China. Sekali lagi, tempat kedua setelah China. Dan di tengah ketidakpastian global, ekonomi Indonesia tumbuh konsisten di atas 5%.

Tahun lalu, kami tumbuh 5,3%. Kuartal pertama tahun ini kami tumbuh 5,03%. inflasi dijaga di level yang mana, pada mei 2023 sebesar 4 persen yoy. Neraca perdagangan telah surplus selama 30 bulan berturut-turut. Tahun lalu, surplus neraca dagang kami US$ 54,5 miliar. Stabilitas sosial politik stabil.

Jadi sekarang reminder untuk kalian untuk lompat ke kapal dan bergabung bersama kami, bersama untuk menjadi ekonomi multitriliun dolar. Jadi saya sarankan, jangan menunggu terlalu lama, jangan hanya duduk dan menonton, ini peluang emas yang sangat menarik di Indonesia, yang mana kalian semua bisa turut menjadi bagian.

Komentar