Kasus Viral Dugaan Pungli di Pasar BersehatiHebat Manado Di Dalami Polisi

JurnalPatroliNews – Manado,- Viral beredar video berdurasi sekitar 1 menit 56 detik yang berisi rekaman dugaan pungutan liar sejumlah Rp50.000, ( lima puluh ribu rupiah ) kepada pedagang di mobil oleh petugas pasar penagih bongkar muat barang di Pasar Bersehati Hebat Kota Manado, Kecamatan Wenang.

Usai video viral tersebut ramai beredar di lini masa media sosial, diketahui Polresta Manado telah bergerak cepat melakukan penyelidikan dengan memanggil kedua belah pihak yang terkait guna mengambil keterangan terkait dugaan pungutan liar tersebut.

Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol Sugeng Wahyudi Santoso kepada Awak Media membenarkan bahwa keduanya telah dimintai klarifikasi terkait kejadian tersebut.

“Kejadian tersebut tersebut terjadi pada Hari Senin, 14 November 2022 sekitar Jam 06.00 WITA di Pasar Bersehati Manado, oleh penyidik Satreskrim Polresta Manado keduanya telah dimintai klarifikasi,” ujar Sugeng, Jumat (18/11/2022).

Kronologi kejadian awalnya bermula saat korban seorang pedagang buah asal Desa Laikit Minahasa Utara bernama Diana Legi memposting video oknum petugas penagih dari PD Pasar saat melakukan penagihan kepada semua pedagang yang ada di mobil sejumlah Rp50.000,- ( lima puluh ribu rupiah ).

Oleh oknum petugas bongkar muat korban meminta karcis retribusi namun oleh oknum petugas tersebut tidak memberikan karcis sebagai tanda bukti pembayaran.

Komentar