Asisten Rousmini: “TPID Buleleng Rutin Monitoring Stok dan Harga Pangan Saat Libur Panjang”

JurmalPatroliNews – Singaraja,- Asisten II Setda Buleleng, Bali, Ni Made Rousmini meminta Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Buleleng untuk terus melakukan monitoring secara rutin terhadap stok dan stabilitas harga pangan sebagai langkah sigap pengendalian inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Hasil monitoring yang dilakukan TPID Buleleng selama libur panjang nanti wajib dilaporkan perkembangannya setiap hari. Asisten Rousmini menilai hal itu penting dilakukan dalam rangka menjaga stabilitas stok pangan dan juga mengendalikan inflasi.

“Nanti tim yang melakukan monitoring mengirim hasil laporan hariannya. Ini penting untuk mengetahui stok pangan kita dan hari libur diiringi hari raya pasti ada kenaikan harga. Kita wajib kendalikan inflasi,” tegas Asisten Rousmini dalam Apel Krida di Taman Kota Singaraja, Jumat (5/4/2024).

Selain itu, Asisten Rousmini yang juga Plt. Kepala BKPSDM Buleleng juga menyampaikan secara khusus kepada tenaga non ASN bahwa proses penginputan data base untuk formasi PPPK di Kabupaten Buleleng sudah mencapai 90%. Masih terdapat 400 tenaga non ASN yang belum masuk data base. Terkait itu, pihaknya kembali meminta seluruh SKPD untuk cepat mengumpulkan data tenaga non ASN. “Batas waktu penginputan data tenaga non ASN memang diperpanjang, namun Saya minta teman-teman di BKPSDM untuk menuntaskan hari ini sisa dari 400 tenaga dimaksud,” pinta Asisten Rousmini.

Dalam kesempatan itu juga, pihaknya mengucapkan selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri bagi seluruh umat muslim di Kabupaten Buleleng dan selamat berlibur panjang bersama keluarga tercinta.

Komentar