Kembangkan Energi Bersih Hidrogen, Ini Manfaatnya Bagi Indonesia Menurut Kementerian ESDM!

“Hidrogen diharapkan sebagai salah satu kontributor transisi energi, dan memiliki peran penting dalam dekarbonisasi sistem energi global, dan sebagai salah satu strategi utama Pemerintah dalam menjalankan peta jalan atau roadmap, menuju netral karbon di tahun 2060. Indonesia memiliki potensi EBT yang sangat besar, tersebar dan beragam,” ucapnya.

Seperti diinformasikan, PT PLN Indonesia Power, anak Perusahaan PT PLN (Persero), pada hari ini, Rabu (21/2/24), meresmikan Hydrogen Refueling Station (HRS) yang bertempat di Senayan, Jakarta Selatan.

Dalam acara tersebut, Darmawan Prasodjo, Direktur Utama PLN, mengatakan, bahwa peresmian HRS ini, merupakan Pilot Project atau proyek pendahuluan untuk proyek hidrogen lainnya di dalam Negeri.

“Teknologi yaitu green hydrogen menggunakan fuel cells. Dan PLN siap mendukung green transportation transformation baik itu EV maupun fuel cells. Nah untuk itu kami bangga, beberapa bulan yang lalu kami sudah meresmikan produksi hidrogen yang ada di Muara Tawar, Muara Karang, dan juga Tanjung Priuk,” kata Darmawan usai peresmian HRS Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (21/2/24).

Komentar