Pastikan Suara 80 Persen, Koster: “Kita Punya Real Quick Count, Nanti Malam Ketahuan Hasilnya”

JurnalPatroliNews – Singaraja,- Sebagai kandang banteng, Bali diwajibkan untuk mengamankan suara pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden Ganjar-Mahfud MD di atas 50 persen, bahkan 95 persen.

Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Provinsi Bali, Wayan Koster mengatakan bahwa di Bali target yang dipasang untuk kemenangan paslon nomor urut tiga itu adalah 95 persen.

Tetapi Koster mengatakan angka 95 persen itu merupakan spirit kepada kader dan relawan di Bali untuk mencapai dan mengoptimalkan target itu. Meski begitu, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Bali itu yakin bahwa suara 80 persen akan diraup Ganjar-Mahfud di Bali.

Apalagi Bali identik dengan warna merah dan dikenal juga dengan basis dan kandang banteng.

“Tentu saja target yang realistis itu adalah target yang memang sudah diperhitungkan dan dipetakan. Mudah-mudahan di Bali bisa mencapai 80 persen suara untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Bali.” kata Koster ditemui usai pencoblosan di TPS 7 Banjar Dinas Dukuh, Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng pada Rabu (14/2) sekitar pukul 09.30 WITA.

Koster mengatakan, untuk memantau serta memastikan raihan 80 persen suara paslon Ganjar-Mahfud di Bali, pihaknya sudah menyiapkan perhitungan cepat atau quick count yang terpusat di DPD PDI Perjuangan di Denpasar.

Ia menegaskan bila quick count ini bukan perhitungan cepat biasa, melainkan real quick count alias perhitungan cepat nyata. Sehingga suara untuk paslon nomor urut tiga itu dipastikan sesuai dengan perhitungan manual.

“Habis ini saya ke Denpasar karena di DPD Perjuangan Bali ada tempat untuk memonitor hasil hitung cepat. Hitung cepat ini yang real, jadi real quick count menggunakan aplikasi. Kira-kira malam hari ini ketahuan hasilnya,” kelakar Gubernur Bali periode 2018-2023 itu.

Sebelumnya, Wayan Koster bersama Ni Luh Putu Putri Suastini dan Ni Made Wibhuti Bhawani, yang merupakan anak bungsunya, melakukan pencoblosan di TPS 7 yang berlokasi di Kantor Perbekel Desa Sembiran.

Koster dengan nomor Daftar Pemilih Tetap (DPT) 286 itu, ikut menyalurkan hak suaranya bersama 294 DPT di TPS tersebut.

Komentar