Kubu KLB Tuding Kubu AHY Soal Poster Puan-Moeldoko untuk 2024, Ilal Ferhard : Mereka Jago Giring Opini!

JurnalPatroliNews – Jakarta,– Poster berisi agenda deklarasi dukungan Puan Maharani dan Moeldoko untuk Pilpres 2024 beredar di media sosial (medsos). Kubu kongres luar biasa (KLB) Partai Demokrat yang sepihak menetapkan Moeldoko sebagai ketua umum memastikan agenda deklarasi itu hoax.

“Nggak benar itu, hoax itu,” kata panitia OC KLB PD Ilal Ferhard kepada wartawan, Jumat (19/32021).

Kubu Moeldoko menuding poster agenda deklarasi dukungan Puan dan Moeldoko sebagai serangan dari kubu Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhyono (AHY). Ilal menyebut kubu AHY jago menggiring opini.

“Jadi mereka itu menyerang dengan fitnah-fitnah. Ini kan dari kubu sana itu kita melihat jago fitnah, jago buat opini, yang seolah-olah nanti itu merugikan Pak Moeldoko sendiri,” ujar Ilal.

“Sejauh ini Pak Moeldoko tak berpikir calon presiden, calon wakil presiden. Itu hanya hoax, suatu opini yang dibangun mereka. Kubu AHY pasti,” sambungnya.

Ilal menyebut demo mahasiswa yang pernah terjadi di DPP Partai Demokrat juga bagian dari penggiringan opini. Padahal, kata Ilal, mahasiswa tersebut diminta kubu AHY.

“Kan banyak nih, seolah-olah mereka buat didemo mahasiswa, padahal yang demo yang nyuruh mereka-mereka juga itu hahaha,” ucap Ilal.

Ilal menegaskan hingga kini belum ada pembicaraan soal Moeldoko maju Pilpres 2024. Niat Moeldoko, kata Ilal, hingga kini pun belum ada menyangkut Pilpres 2024.

“Bahwa tidak pernah terjadi atau pembicaraan, atau niat, dari ketua umum kita, dari Pak Moeldoko, seandainya beliau disahkan oleh Kemenkumham,” imbuhnya.

Sebelumnya, beredar undangan deklarasi dukungan Puan Maharani dan Moeldoko sebagai capres-cawapres 2024. PDI Perjuangan (PDIP) memastikan undangan deklarasi itu hoax.

Seperti dilihat rekan media, Jumat (19/3), undangan dukungan deklarasi tersebut dituliskan berasal dari Pro Bakti NKRI. Di dalamnya, ada foto Puan dan Moeldoko berbaju putih dengan tulisan Puan Maharani sebagai calon presiden dan Moeldoko sebagai calon wakilnya.

Masih di dalam undangan deklarasi dukungan Puan dan Moeldoko, tertera tanggal deklarasi dan dukungan Senin, 29 Maret 2021. Dukungan deklarasi itu disebut-sebut akan berlangsung di salah hotel berbintang di Surabaya.

Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP Bambang Wuryanto memastikan undangan deklarasi dukungan itu hoax alias informasi bohong. Pria yang akrab disapa Bambang Pacul ini memastikan tak ada agenda dukungan deklarasi tersebut.

“Hoax,” kata Bambang Pacul, saat dikonfirmasi.

(*/lk)

Komentar