Pemilu 2024: KPU Buleleng Kerahkan 400 Tenaga Lipat Surat Suara

JurnalPatroliNews.co.id – Singaraja,- KPU Buleleng, Bali, mengerahkan 400 tenaga untuk melipat ratusan ribu surat suara beserta kotak suara untuk Pemilu 2024 yang telah sampai di Gudang Logistik KPU Buleleng.

Ketua KPU Buleleng, Komang Dudhi Udiyana, ST, langsung gerak cepat nelakukan pelipatan surat suara dengan mengerahkan 400 tenaga pelipat dari berbagai kalangan masyarakat, Senin (4/12/2023), di Gudang Logistik KPU Buleleng.

Ketua Komang Dudhi menjelaskan sebanyak 653.117 lembar surat suara dan 1.217 kota suara telah sampai di Buleleng pada Minggu (3/12/2023) kemarin.

“Hari ini kami lakukan penyortiran dan pelipatan surat suara dengan mengerahkan 400 tenaga yang kami bagi menjadi 40 kelompok. Setiap kelompok kami tunjuk 1 orang koordinator agar lebih mempermudah proses pendataan laporan jumlah lipatan surat suara yang dikerjakan,” jelas Komang Dudhi.

Kata dia, surat suara yang hari ini terkumpul di Gudang Logistik KPU Buleleng adalah surat suara DPR RI, DPR Provinsi dan juga DPR Kabupaten/Kota. Dalam proses pelipatan nanti, Komang Dudhi mengaku akan langsung melakukan evaluasi terhadap hasil jumlah lipatan surat suara yang mampu dikerjakan tenaga pelipat, sehingga apa yang menjadi tujuan yang sudah teragenda dapat tercapai dengan lancar dan tepat waktu.

Sementara itu, dalam rangka mengamankan proses pelipatan surat suara, KPU Buleleng juga bersinergi dengan Polres Buleleng untuk membantu melakukan pemeriksaan kepada tenaga pelipat sehingga proses pelipatan benar-benar steril dari barang-barang yang tidak diperbolehkan sesuai ketentuan.

Komentar