DKI Manfaatkan 2 Rusunami Sebagai Hunian DP Nol Rupiah

JurnalPatroliNews – Jakarta – Pemerintah DKI Jakarta memanfaatkan rumah susun milik atau rusunami untuk program DP nol rupiah. Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria mengatakan ada dua lokasi rusunami, yaitu Bandar Kemayoran, Jakarta Pusat dan Sentraland Cengkareng, Jakarta Barat.

“Alhamdulillah atas ikhtiar dan kerja kami bersama terdapat dua lokasi tambahan rusunami yang dapat mulai dihuni oleh para penerima manfaat program DP nol rupiah,” kata dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 7 November 2020.

Program ini merupakan kerja sama pemerintah DKI dengan Perum Perumnas. Karenanya, program kali ini tidak dikerjakan oleh BUMD DKI layaknya pembangunan rumah DP nol rupiah di Klapa Village dan Cilangkap Jakarta Timur.

Menurut Riza, tersedia 30 unit hunian tipe 27 meter persegi di Bandar Kemayoran dan 64 unit tipe 22,3 meter persegi di Sentraland Cengkareng. Hunian di dua lokasi tersebut, lanjut dia, telah terbangun sejumlah fasilitas, seperti rumah ibadah dan balai warga.

Tak cuma itu, ada fasilitas pendidikan untuk anak usia dini, sarana prasarana yang memudahkan akses bagi penghuni difabel dan lanjut usia. Pemerintah DKI juga menyediakan minitrans Transjakarta.

“Untuk fasilitas keamanan dilengkapi dengan berbagai fasilitas deteksi dan penanggulangan kebakaran,” ujar politikus Partai Gerindra ini.

Sabtu, 7 November 2020, pemerintah DKI menggelar seremonial penghunian rumah DP nol rupiah non BUMD secara virtual. Riza Patria mewakili pemerintah DKI hadir menyaksikan penandatanganan akad sekaligus menyerahkan kunci secara simbolis kepada perwakilan penerima manfaat program DP nol rupiah.

(tmp)

Komentar