Presiden Jokowi Sebut: 17 Kepala Negara Bakal Hadiri KTT G20 Bali, Ini Daftarnya

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Nusa Dua, Bali, akan digelar 15-16 November mendatang.

Sejumlah pemimpin negara telah mengonfirmasi kehadiran mereka dalam pertemuan puncak nanti.

Sejauh ini, Presiden Joko Widodo mengatakan sudah ada 17 kepala negara anggota G20 yang menyatakan akan hadir. Meski begitu, ia belum menjabarkan siapa saja mereka.

“G20, tinggal 3 (pemimpin negara) yang belum (konfirmasi), nanti akan saya telepon mengkonfirmasi kedatangan beliau-beliau,” kata Jokowi kepada wartawan di JIExpo Kemayoran Jakarta, Rabu (2/11).

Berikut beberapa pemimpin negara yang sudah secara terbuka menyatakan kesediaannya hadir di KTT G20 nanti:

Presiden Korsel

Kantor berita Korea Selatan, Yonhap, menuturkan Presiden Yoon Suk Yeol akan turut serta dalam KTT G20 di Bali nanti.

Yoon bahkan tengah mempersiapkan rencana untuk bisa menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden di sela-sela KTT G20, dan pertemuan trilateral dengan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida.

PM Kanada

Perdana Menteri Justin Trudeau menyatakan akan menghadiri KTT G20 di Bali nanti.

Rencana itu diumumkan Trudeau melalui laman resmi pemerintah Kanada pada Rabu (2/11).

“Perdana Menteri, Justin Trudeau, hari ini mengumumkan bahwa ia akan berpartisipasi dalam KTT Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) di Phnom Penh, Kamboja, KTT G20 di Bali, Indonesia,” demikian bunyi pernyataan itu.

Selain G20, , Trudeau juga bakal menghadiri KTT ASEAN di Kamboja, KTT Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di Thailand, dan KTT La Francophonie di Tunisia.

Komentar