Presiden Jokowi Sebut: 17 Kepala Negara Bakal Hadiri KTT G20 Bali, Ini Daftarnya

PM Inggris

PM Rishi Sunak yang baru menjabat pada 25 Oktober lalu telah memberikan konfirmasi kehadiran di KTT G20.

Dikutip kantor berita Xinhua, awal pekan ini Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mengatakan PM Sunak telah mengonfirmasi kehadiran di KTT G20 nanti.

Sunak terus menjadi sorotan lantaran berhasil mencetak beberapa sejarah yakni menjadi PM Inggris keturunan India dan beragama Hindu pertama. Ia juga menjadi PM Inggris termuda di era modern yakni diusia 42 tahun.

PM Italia

PM Giorgia Meloni yang juga baru menjabat pada akhir Oktober lalu telah mengonfirmasi kehadirannya di KTT G20 nanti.

Menlu RI Retno Marsudi mengatakan sudah menerima konfirmasi kehadiran Meloni.

Putra Mahkota Arab Saudi

Pada September lalu, Menteri Perdagangan Saudi Majid bin Abdullah Al-Qasabi, mengatakan Raja Salman akan menghadiri KTT G20 di Bali.

“Sejauh yang saya ketahui, pemimpin kami selalu menghadiri KTT G20. Karena itu, kami sangat menunggu-nunggu pertemuan ini. Sebagai anggota, kami mendukung Indonesia (tuan rumah G20 tahun ini) untuk bangkit bersama-sama, dan bangit lebih kuat,” kata Qasabi seperti dikutip Antara.

Sementara itu, sumber informasi terbaru menuturkan Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MbS) yang akan menghadiri pertemuan G20 di Bali.

Meski begitu, belum ada keterangan resmi dari Kementerian Luar Negeri RI dan kedubes Saudi di Jakarta terkait siapa yang akan memimpin delegasi dalam pertemuan puncak nanti.

Presiden Turki

Presiden Recep Tayyip Erdogan juga dikabarkan hampir pasti menghadiri langsung KTT G20 di Bali.

Dikutip AFP, Erdogan mengatakan bahkan akan mendiskusikan kelanjutan Kesepakatan Pasokan Gandum bersama Rusia di sela-sela KTT G20.

“Presiden (Rusia) Vladimir Putin mengatakan kepada saya saat telepon bahwa kita harus mengirim gandum bebas biaya termasuk ke Djibouti, Somalia, dan Sudan. Kami setuju,” kata Erdogan dalam pidatonya yang disiarkan di televisi pada 4 November lalu.

“Kami juga setuju mendiskusikan kesepakatan ini lebih lanjut di KTT G20 di Indonesia,” papar Erdogan.

Komentar