Tak Main-main..! Mahfud Beber 21 Program Unggulan Paslon Nomor Urut 3, Mulai Dari Jutaan Lapangan Kerja Hingga KTP Sakti’

JurnalPatroliNews – Jakarta, – Mahfud MD, Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3, menyampaikan program unggulannya, dalam debat Cawapres 2024, yang digelar KPU di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/23) malam.

Ia mengincar kaum menengah ke bawah, dengan memberikan kehidupan yang layak bagi banyak kalangan masyarakat.

Tidak main-main, setidaknya ada 21 janji/program yang disampaikannya saat Debat Cawapres 2024 malam tadi.

“Saudara-saudara seluruh Bangsa Indonesia, kami Ganjar-Mahfud (Ga-Ma) ingin memastikan, untuk penyelenggaraan Negara bersih melalui penegakan hukum tanpa pandang bulu. Ga-Ma menyiapkan 21 program unggulan senilai Rp 2.500 triliun selama 5 tahun,” ujar Mahfud.

Ia juga menyatakan, bahwa kebijakan yang muncul dari Ga-Ma, semata-mata demi kesejahteraan rakyat.

“Segala kebijakan Pemerintah harus mengutamakan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat, termasuk memelihara fakir miskin dan anak terlantar, kesetaraan rakyat, seperti ketentuan pasal 34 ayat 1 UUD semoga niatan baik dan keikhlasan dapat ganjaran Ilahi dan tercatat di Lauhul Mahfudz,” kata Mahfud.

Adapun ke 21 program/janji yang disebut Mahfud yaitu:

  1. 17 juta lapangan kerja;
  2. 1 desa satu faskes satu nakes;
  3. Uang saku kader Posyandu;
  4. 10 juta hunian, punya rumah semudah punya motor;
  5. Sekolah dapat gaji, lulus pasti kerja;
  6. Satu keluarga miskin 1 sarjana;
  7. Perempuan maju;
  8. Buruh naik kelas;
  9. Kuliah gratis untuk anak prajurit dan Bhayangkara;
  10. Mudah berusaha, termasuk UMKM Koperasi;
  11. Masjid sejahtera;
  12. Guru ngaji dan guru agama lain digaji;
  13. Pasokan pangan aman, harga enak di kantong;
  14. Lansia bahagia, anak cucu gembira;
  15. Petani bangga bertani;
  16. Di laut kita jaya, nelayan sejahtera;
  17. Disabilitas mandiri berprestasi 1 desa 1 mobil akses;
  18. Internet super cepat gratis dan merata;
  19. Bansos pasti lanjut tapi harus tepat sasaran;
  20. Sikat KKN;
  21. KTP sakti.

Komentar