Wanti-wanti! Ganjar Pranowo Minta Anaknya Agar Tidak Terima Gratifikasi, Tetap Jadi Diri Sendiri

JurnalPatroliNews – Jakarta – Bakal calon presiden Ganjar Pranowo mewanti-wanti anaknya agar berhati-hati jika ada pihak yang mendekatinya mengajak berbisnis atau gratifikasi yang berkaitan dengan jabatannya. Ganjar meminta anaknya tetap menjadi diri sendiri.

Hal itu disampaikan Ganjar Pranowo saat berbincang bersama anaknya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Alam bercerita ke Ganjar mengenai prestasi yang didapatkan selalu dikaitkan dengan figur Ganjar yang merupakan tokoh, sedangkan kebalikannya, ketidakberhasilan anaknya juga selalu dikaitkan dengan Ganjar.

Menanggapi hal tersebut, Ganjar meminta anaknya cuek terhadap respons orang yang tidak mengatahui usaha anaknya tersebut. Ganjar menjelaskan ke anaknya agar dia dapat menjelaskan ke publik keberhasilannya karena usahanya, bukan karena privilese yang didapat.

“Alam mah nanya Ayah, ya cuek saja, apa-apa aja cuek, ‘achievement aku, gagal mah manusiawi’, biar aja. Alam punya ayah yang memberikan keleluasaan berekspresi dan tidak harus dalam bayang bayang. Ayah juga manusia biasa bisa salah kok,” kata Ganjar, dalam akun YouTube pribadinya seperti dilihat, Minggu (13/8/2023).

“Jadi ‘ah itu anaknya pasti..’ ‘Ya kamu bisa berkata seperti itu dan kamu tidak pernah tahu kalau aku juga berusaha sekeras yang aku lakukan dan tidak kamu ketahui’. Sebuah resiko, ekspresi aja,” ujarnya.

Ganjar mengaku memberikan anaknya kebebasan dalam berekspresi maupun di berbagai bidang untuk berkarya. Ia menekankan anaknya tidak memakai privilage tertentu untuk mendapatkan sesuatu.

“Kenapa ayah begitu memberikan kebebasan kepada Alam untuk berekspresi agar bisa menemukan karakter asli yang kemudian terekspresikan dalam relasi sosial yang baik, kalau mau prestasi, prestasi yang baik, berhubungan dengan orang baik, hormati orang lain-lain, tidak masuk dengan yang sifatnya negatif. Jadi biasa saja, ‘dah saya nggak ada privilege khusus yang diberikan oleh Ayah saya meskipun tentu tidak bisa dipungkiri karena aku anaknya, tapi saya tidak pernah kok minta privilage’,” kata Ganjar.

Ganjar pun mewanti-wanti agar anaknya berhati-hati jika ada suatu pihak memberikan gratifikasi yang dapat mengganggu integritas.

“Makanya selalu pesan, kalau dalam seperti ini nanti bakalan banyak orang mendekat, ngajak usaha, mungkin memberikan sesuatu yang datang terminologi ayah itu bisa jadi gratifikasi yang mengganggu integritas, pasti ayah ingetin, hati-hati,” kata Ganjar.

“Jangan terlibat narkoba, radikalisme, free sex dan sebagainya, itu kenapa ayah pesan seperti itu sebenarnya itu bagian dari agar kita punya fatsun, agar dalam relasi sosial kita, kita menjadi orang yang dihormati, karena kita juga menghormati mereka,” katanya.

Komentar